9 March 2021
  • Sitemap
  • Tentang Kami
  • Kontak
  • youtube
  • twitter
  • facebook

SuaraKita

  • Beranda
  • Berita
    • Nasional
    • Internasional
    • Liputan
    • Siaran Pers
  • Event
  • Cerita
  • Opini
  • Sastra
    • Cerpen
    • Puisi
  • Foto
  • Video
  • Referensi
    • Buku
    • Film
    • OV Zine
You Are Here: Home » Berita » Internasional » PBB Mengangkat Investigator Untuk Melindungi LGBT Dari Kekerasan dan Diskriminasi

PBB Mengangkat Investigator Untuk Melindungi LGBT Dari Kekerasan dan Diskriminasi

Posted by :katumiri Posted date : 3 October 2016 In Internasional 0

independent_expert_vitit_-muntarbhorn_-ph_un-photos_-jean-marc-ferre_cc-by-nc-nd-2-0

SuaraKita.org – Dewan Hak Asasi Manusia PBB Jum’at (30/09) kemarin mengangkat investigator independen yang membantu untuk melindungi LGBT di seluruh dunia dari kekerasan dan diskriminasi. Prof. Vitit Muntarbhorn, seorang profesor di bidang hukum internasional dari universitas Chulalongkorn, Bangkok, Thailand  diberi mandat selama 3 tahun kedepan untuk menginvestigasi kasus-kasus penganiayaan dan diskriminasi terhadap LGBT.

PBB telah menyetujui tugas baru tersebut setelah 47 anggota dewan tidak setuju atas sikap keberatan yang dilakukan oleh Arab Saudi dan negara-negara Muslim lainnya untuk mengadopsi resolusi tentang Perlindungan terhadap kekerasan dan diskriminasi berdasarkan orientasi seksual,  identitas dan eksperesi gender (SOGIE)

The International Lesbian, Gay, Biseksual, Trans dan Interseks Association (ILGA) mengatakan penugasan tersebut sangat penting untuk memberikan keadilan kepada LGBT yang diserang, dilecehkan atau didiskriminasi berdasarkan orientasi seksual, identitas dan ekspresi gender.

Direktur eksekutif ILGA, Renato Sabbadini mengatakan: “Belum pernah ada kebutuhan yang lebih mendesak untuk melindungi hak-hak asasi LGBT di seluruh dunia”.

Menurut laporan PBB tahun lalu, ratusan orang LGBT terbunuh dan ribuan terluka dalam beberapa tahun terakhir dalam upaya kekerasan termasuk penyerangan bersenjata, pemerkosaan, mutilasi genital dan perajaman. Sedangkan menurut The Trans Murder Monitoring project yang dikoordinasi oleh kelompok pendukung  hak LGBT Transgender Eropa lebih dari 2000 orang transgender terbunuh di 65 negara antara tahun 2008 hingga 2015.

Pada tahun 2011 DewanHak Asasi Manusia PBB mendeklarasikan bahwa tidak boleh ada diskriminasi dan tindak kekerasan terhadap seorang manusia berdasarkan orientasi seksualnya. (R.A.W)

Sumber

Thomson Reuters Foundation

Share Button
Tags
DiskriminasiILGAKekerasan Berbasis SOGIELGBTlgbt indonesiaPBBSOGIEUN
tweet
[Opini] Genosida 1965 dan Penghancuran Gerakan Perempuan
[Jurnal] Gay dan Lesbian Indonesia serta Gagasan Nasionalisme

Related posts

  • Demo  Pro-Demokrasi Myanmar Menyuarakan Orang-Orang LGBT

    Demo Pro-Demokrasi Myanmar Menyuarakan Orang-Orang LGBT

    8 March 2021

  • Pengadilan Malaysia Memutuskan Larangan Seks LGBT Negara Bagian Selangor Tidak Konstitusional

    Pengadilan Malaysia Memutuskan Larangan Seks LGBT Negara ...

    2 March 2021

  • Pemerintah Selandia Baru Berjanji untuk Melarang Terapi Konversi

    Pemerintah Selandia Baru Berjanji untuk Melarang Terapi ...

    26 February 2021

  • Kelompok LGBT dan Etnis Turun ke Jalan untuk Memprotes Junta Militer Myanmar

    Kelompok LGBT dan Etnis Turun ke Jalan ...

    24 February 2021

  • Seruan Komisi HAM Internasional untuk Pencabutan Hukum Homofobik Jamaika

    Seruan Komisi HAM Internasional untuk Pencabutan Hukum ...

    22 February 2021

Leave a Comment

Click here to cancel reply.

Populer

  • Minang Bukan Islam,Begitu Sebaliknya (Sebuah Tanggapan)

    Minang Bukan Islam,Begitu Sebaliknya (Sebuah Tanggapan)

    4 January 2013
  • Surat Terbuka Kepada Fahira Idris

    20 March 2013
  • Komunitas Gay Protes Pernyataan Khofifah Indar Parawansa

    6 July 2012
  • [Kisah] Aku Seorang Asexual

    [Kisah] Aku Seorang Asexual

    29 October 2015
  • <!--:id-->Ada yang “tidak beres” dengan kritikan Juri Indonesian Idol 2012<!--:-->

    Ada yang “tidak beres” dengan kritikan Juri Indonesian Idol 2012

    5 April 2012
  • youtube
  • twitter
  • facebook
© Copyright 2014, All Rights Reserved.